Sabtu, 09 Mei 2015

TEKS PROSEDUR KOMPLEKS - SMA N 65



TEKS PROSEDUR KOMPLEKS

Pengertian 
Merupakan jenis teks yang berisi langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Langkah dalam teks prosedur komplek terdapat keterangan yang menjadikan langkah tersebut menjadi kompleks. Atau, Teks yang memiliki tahapan / langkah yang panjang dan berjenjang bahkan disertai sublangkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan.

Struktur Teks Prosedur Kompleks
1.   Tujuan : berisi hasil akhir yang dicapai
2.   Judul
3.   Langkah-langkah : cara yang ditempuh agar tujuan itu tercapai
4.   Sub langkah

Referensi lain
1.     Judul 
2.     Pendahuluan 
3.     Bahan/Alat 
4.     Langkah-langkah 

Ciri-ciri umum
1.  Bersifat Informatif
2.  Bersifat objektif
3.  Dijelaskan secara detail
4.  Langkah sistematis
5.  Mengandung syarat/pilihan
6.  Bersifat universal
7.  Bersifat akurat
8.  Bersifat aktual, Bersifat logis 
9.  Langkah berkelanjutan dengan penjelasan

Ciri Kebahasaan
1.     Menggunakan kalimat imperatif (kalimat yang isinya mengandung perintah)
2.     Menggunakan kalimat deklaratif (kalimat yang berfungsi untuk memberikan informasi kepada pembaca) 
3.     Mengandung kalimat interogatif (kalimat yang meminta informasi tentang sesuatu) 
4.     Menggunakan verba material (verba yang mengacu pada tindakan fisik)
5.      Menggunakan verba tingkah laku (verba yang mengacu pada tingkah laku)
6.     Konjungsi temporal & Konjungsi 
7.     syarat Partisipan manusia secara umum (Siapa saja yang ditargetkan oleh teks prosedur) 
8.     Menggunakan bahasa baku

PowerPoint Teks Prosedur Komplek

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TEKS PROSEDUR KOMPLEKS - SMA N 65

TEKS PROSEDUR KOMPLEKS Pengertian  Merupakan jenis teks yang berisi langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan yang...